Software yang digunakan adalah Any Video Converter yang gratis alias tidak berbayar.
- Pertama-tama pastikan nama subtitle dan film sama. Semsal madagaskar3.mkv maka subtitelnya madagaskar3.srt. Pastikan jug berada di folder yang sama.
- Buka any video converter. Kalau belum ada bisa download disini – Filehippo.
- Untuk mengedit tampilan subtitle Klik Edit – Options – Subtitles:
- Position set ke 90
- Auto Scale: Proportional To Movie Width
- Default Scale: 4
- Setelah selesai klik OK.
- Kemudian klik Add Video File. Pilih video yang akan diconvert (Bagian 1)
- Pilih format yang diinginkan. Biasanya kalau player lebih gampang buka mpg jadi silakan pilih MPEG II Movie (Bagian 2)
- Di bagian pengaturan, scroll ke paling bawah. Ada pilihan Subtitle. Pilih subtitle sesuai judul tadi. (Bagian 3)
- Klik Convert Now.
Di pasaran saat ini sebenarnya sudah ada player yang bisa untuk play semua jenis file video seperti mkv, avi dll. Jadi kalau Anda sudah punya player jenis ini maka tidak perlu convert. Langsung colok saja flashdisknya.
Semoga Bermanfaat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar